Kamis, 21 Juli 2016

Intel Skylake Generasi Baru Dari Intel

Posted by   on

Prosesor desktop dengan arsitektur Skylake telah dihadirkan Intel sejak pertengahan tahun 2015 lalu. Untuk tahun 2016 ini, Intel disebut akan menghadirkan penerus dari Skylake, Kaby Lake. Namun, sebelum Kaby Lake, Intel bisa jadi akan merilis beberapa prosesor Skylake lagi, untuk desktop, dengan kecepatan lebih tinggi dari yang ada saat ini.


Intel-Skylake

Berdasarkan kabar yang beredar di Internet, Intel telah mengeluarkan pengumuman terkait hadirnya sembilan prosesor Skylake LGA1151 baru. Kesembilan prosesor tersebut terdiri dari tiga prosesor Core i3, empat prosesor Pentium, serta dua prosesor Celeron. Prosesor-prosesor tersebut adalah Core i3-6120, Core i3-6120T, Core i3-6320T, Pentium G4420, Pentium G4540, Pentium G4420T, Pentium G4520T, Celeron G3940, dan Celeron G3920T.

Sayangnya, walaupun kode-kode prosesor tersebut telah muncul, belum ada keterangan terkait spesifikasi, terutama clock speed, dari masing-masing prosesor. Hanya saja, ada kabar yang menyebutkan bahwa Core i3-6320T akan mengusung clock speed 100 MHz di atas Core i3-6300T, yakni 3400 MHz. Bisa jadi, prosesor lain juga akan menawarkan peningkatan serupa.
Intel sendiri memang belum mengumumkan resmi kehadiran prosesor-prosesor baru tersebut. Namun, bila Intel memang menyiapkan prosesor-prosesor tersebut, mereka akan menghadirkannya dalam waktu dekat ini. Tentunya, prosesor baru tersebut akan kompatibel dengan motherboard LGA1151 yang ada saat ini.

Tidak ada komentar:
Write komentar